"Terapkan syariat pada diri, keluarga, golongan dan ummat"
Kami menerima kiriman tulisan dari pihak manapun selama tidak keluar dari Al Qur'an dan Sunnah, silahkan kirimkan tulisan Anda ke daud.kh.duaribu@gmail.com terima kasih.

Syair-syair Seruling Daud # 3

Kebangkitan

ulama dan kyai tinggal simbul
ustadz dan syekh takk lagi mumpuni
ummat sekarat kehilangan pijakan
bak nasi dihadapan orang-orang yang lapar

para murid telah lari mencari
mencari mentari barat
orang-orang telah bilang kecanggihan
semua ditelan tanpa reserve
mentah dan bulat-bulat

mabuk di dalam kehidupann khayal
pembual dan pemimpi
mudahnya melepaskan tanggung jawab
perjanjian hidup dengan Illahi Robbi

tinggallah harapanku
terbawa di pundak muslim hakiki
muslim yang tahu hakikat dirinya
merekalah tonggak pembawa maslahah
penanam benih tauhidulloh di bumi ini
merambah seluruh cabang-cabang syar'i
menjulang tinggi, menjulang tinggi
menjulang di ketinggiah fakih
Alloh Alloh Yaa Alloh, Alloh

pandai mengaktualkan syari'at Al Qur'an
mengajari insan pada kehidupan hakiki
hidup digelimang lumpur tapi tetap suci
kepada merekalah perjuangan ini dipertaruhkan

generasi harapan ummat ini
agar ummat terbangun dari tidur panjangnya


Haq Dan Kegelapan

himne ini adalah raungan putra Khotob
padanya tertera prasasti al-Faruq sang ahlillah
kalau kau tiada mengerti tentang haq dan batal
bagaimana kau membedakan mata elang dan kelelawar

bagiku iman sekalian atau kafir sekalian
bagiku Islam sekalian atau tak sama sekali

oo... yang tertipu syahwat dunia
ruhmu terpenjara dalam kurung jasad gelapmu
bagaimana aku mengabarkan mentari pada si buta

betapa dungunya burung yang tak pernah mencoba
terlepas dari sangkar-sangkarnya
jasad senantiasa membanggakan kecantikan dan keelokannya
Islam adalah samudra dan jasad adalah ikannya

jasad adalah sebongkah tanah
keimanan adalah kilauan yang gilang gemilang
milikilah keduanya dan kau bahagia
milikilah keduanya moga-moga kau bahagia


Fitrah

akhirat adalah keaslian
akhirat adalah kehidupan
dunia itu kefanaan
dunia itu kematian

siapa pegang benda aslinya
pasti kena tujuannya
siapa gapai bayang-bayangnya
pastikan terpedaya

hidup adalah aktifitas
sedang kematian adalah mimpi
realita perwujudan bukti dari pergerakan
pergerakan merupakan pertambahan
pertambahan berarti melangkah menuju cita-cita

adapun mimpi hanya fatamorgana
siapa masuk di dalamnya pastilah
pasti tertipu oleh tiga TA
harTA tahTA dan waniTa

mukmin sejati tahu harkat dirinya
hidupnya selalu dipenuhi dengan program langit
jauh dari perbuatan yang sia-sia

Comments :

0 komentar to “Syair-syair Seruling Daud # 3”

Posting Komentar

 

Tukar Uang

Pengikut